UPACARA
PELANTIKAN
PRAMUKA
GARUDA TINGKAT PENEGAK GUDEP 18.15.001/002
KWARTIR
CABANG GERAKAN PRAMUKA KABUPATEN PATI
DI
SMK AL-FALAH WINONG TAHUN PELAJARAN 2021/2022
TANGGAL
28 JUNI 2022
Dimulai
1.
Peserta upacara memasuki tempat upacara.
2.
Pemimpin upacara dipersilakan
menempatkan diri.
3.
Kakak Ketua Kwartir Cabang Gerakan
Pramuka Kabupaten Pati selaku pembina upacara diperkenankan memasuki tempat
upacara. (hadirin dimohon berdiri)
4.
Permohonan doa atas sungkeman calon
Pramuka Garuda kepada orang tua. (hadirin dimohon duduk kembali)
Adik-adik calon
Pramuka Garuda marilah kita amalkan satyaku ku darmakan, darmaku ku bhaktikan
kepada nusa, bangsa, dan negara serta agama. Ku bhaktikan kepada bapak/ibu
guru, ku bhaktikan kepada kedua orang tua dan doa restumu yang selalu ku nanti
dan ku harapkan.
5.
Menyanyikan bersama lagu kebangsaan Indonesia Raya dipimpin oleh ananda
Sabila. (hadirin dimohon berdiri)
6.
Penghormatan kepada pembina upacara dipimpin
oleh pemimpin upacara.
7.
Laporan pemimpin upacara kepada pembina
upacara.
8.
Pembacaan Surat Keputusan Kwartir Cabang
Gerakan Pramuka Kabupaten Pati tentang nama calon peserta Pramuka Garuda.
9.
Sang Saka Merah Putih sebagai saksi
menempatkan diri, penghormatan dipimpin oleh pemimpin upacara.
10. Tanya
jawab pelantikan peserta Pramuka Garuda oleh pembina upacara.
11. Penyematan
Tanda Pramuka Garuda oleh pembina upacara.
12. Sang
Saka Merah Putih sebagai saksi kembali ke tempat, penghormatan dipimpin oleh pemimpin
upacara.
13. Peserta
yang telah dilantik kembali ke tempat. (hadirin dimohon duduk kembali)
14. Sambutan-sambutan
a. Kepala
SMK Al-Falah Winong selaku Kamabigus dimohon dengan hormat Bapak Muchlisin,
S.Pd., M.Pd. dipersilakan.
b. Ketua
Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Pati, yang terhormat Bapak Sugiyono,
AP., M.Si. dipersilakan.
15. Pembacaan
doa dipimpin oleh Bapak Suwadi, M.Pd.
16. Menyanyikan
bersama lagu Satya Darma Pramuka dan
dianjutkan lagu Syukur oleh ananda
Sabila. (hadirin dimohon berdiri)
17. Laporan
pemimpin upacara kepada pembina upacara.
18. Penghormatan
umum dipimpin oleh pemimpin upacara. (hadirin dimohon duduk kembali)
19. Kakak
Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Pati selaku pembina upacara
diperkenankan menyaksikan tarian dan yel-yel dari Adik-adik penegak.
20. Upacara
selesai, peserta upacara diistirahatkan dan dilanjutkan ramah-tamah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar